HALAMAN SEBELUMNYA

Pisang Goreng Salted Caramel

484
Melihat
10
Membagikan
4
Menyimpan
 

Resep Pisang Goreng Salted Caramel

 

Pisang goreng memang sangat cocok disajikan sebagai menu camilan untuk menemani waktu santai di rumah bersama keluarga. Resep pisang goreng ini bisa Anda coba sendiri di rumah dengan mudah menggunakan bumbu praktis dari Sasa yaitu Tepung Bumbu Pisang Goreng Vanilla. Penasaran bagaimana cita rasa resep pisang goreng ini? Yuk, cobain bikin sekarang dengan mengikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

BAHAN-BAHAN:

Bahan Pisang Goreng:

Bahan Salted Caramel:

  • 100 gr gula pasir
  • 50 gr air
  • 60 ml whipping cream cair, hangatkan
  • 40 gr mentega

CARA MEMBUAT:

  1. Potong pisang sesuai selera
  2. Siapkan Sasa Tepung Pisang Goreng Vanilla pada bowl besar lalu beri sedikit air. Aduk hingga rata.
  3. Lumuri pisang dengan adonan hingga merata. Panaskan minyak goreng lalu goreng pisang hingga matang dan berwarna coklat keemasan. Angkat, tiriskan dan sajikan.
  4. Siapkan Saus Salted Caramelnya. Masukkan gula dan air, panaskan sampai berbuih. Jangan diaduk, cukup goyang-goyangkan pancinya. Pastikan api ticak terlalu besar. Masak terus sampai warnanya kecokelatan.
  5. Setelah benar-benar larut, masukkan mentega. Aduk terus sekitar 2-3 menit sampai mengental-tahap ini pakai kawat pengocok supaya butter tidak terpisah dari cairan.
  6. Masukkan whip cream cair hangat secara perlahan. Aduk sampai mendidih, dan Salted Caramel siap untuk dibalur ke pisang goreng. Balur Pisang Goreng dengan Saus Salted Caramel sesuai selera dan sajikan.

TIPS PENYAJIAN:

TIPS PENYAJIAN:

 

Pisang goreng sangat lezat apabila disajikan saat masih hangat. Selain pisang goreng, jenis camilan gorengan lainnya seperti bakwan jagung juga bisa menjadi alternatif lainnya yang harus kamu coba. Kedua jenis gorengan ini sangat cocok untuk disajikan bersama saat berkumpul dengan keluarga atau teman-teman.

 

Itulah resep pisang goreng salted caramel yang mudah dan praktis, rasanya yang manis dan gurih membuat siapa saja bikin ketagihan untuk terus menyantapnya. Yuk cobain sekarang, buat pisang goreng Anda sendiri di rumah dengan mengikuti resep pisang goreng ini dari Sasa, dijamin pasti berhasil.

 

Lihat Resep Lainnya:

 

1. Pisang Karamel Saus Santan Ala Sasa
2. Bola-Bola Pisang Kelapa Salju Ala Sasa
3. Pisang Pasir Crunchy Ala Sasa

 

Pisang goreng adalah makanan khas Indonesia yang terbuat dari bahan utama pisang dan bumbu tepung yang kemudian di goreng. Pisang goreng ini menjadi camilan favorit masyarakat Indonesia karena sering disantap saat berkumpul bersama. Selain itu, pisang goreng juga menjadi salah satu jajanan yang mudah ditemukan dengan harga yang terjangkau oleh karena itu pisang goreng sangat disukai oleh semua kalangan. Tetapi disamping itu untuk membuat pisang goreng salted caramel yang enak dan renyah Anda perlu membuatnya dengan menggunakan bahan-bahan terbaik salah satunya menggunakan bumbu pisang goreng dari Sasa.

 

Pada kesempatan kali ini Sasa akan membagikan sebuah resep pisang goreng salted caramel yang gurih dan manis dengan mudah dan praktis untuk Anda coba. Agar membuat pisang goreng yang renyah dan enak ini tidak gagal Anda perlu menggunakan jenis pisang yang cocok untuk dibuat menjadi camilan pisang goreng. Beberapa di antaranya yaitu pisang tanduk, pisang kepok, pisang raja, dan pisang nangka. Bagaimana jika menggunakan jenis pisang lainnya? Tentu boleh saja, namun pada umumnya 4 jenis pisang yang sudah disebutkan tersebut lebih cocok untuk di olah menjadi pisang goreng.

 

Nah, bagi Anda yang penasaran dengan pisang goreng salted caramel yang lezat dan nikmat ini, silahkan ikuti resep pisang goreng serta cara membuatnya yang sudah Sasa bagikan resepnya di sini. Pastikan semua bahan-bahan yang diperlukan untuk membuatnya sudah terkumpul ya. Anda juga bisa menemukan aneka resep pisang goreng lainnya dari Sasa yang bisa Anda coba sendiri di rumah untuk membuatnya.

 
facebook twitter whatsapp linkedin
Sasa Store Tokopedia Bukalapak Shopee WhatsApp