Berita
& Media
05/04/2023

Kunjungan 3 Komisi DPRD Kabupaten Probolinggo dan Diskusi Pengelolaan Lingkungan dan Limbah B3

Kunjungan 3 Komisi DPRD Kabupaten Probolinggo  dan Diskusi Pengelolaan Lingkungan dan Limbah B3

Pada 30 Januari 2023, PT Sasa Inti Gending kedatangan tamu spesial dari 3 Komisi DPRD Kabupaten Probolinggo. Kedatangan ini juga mendiskusikan mengenai pengelolaan lingkungan dan limbah B3. Pengelolaan lingkungan dan limbah B3 adalah proses pemantauan, pengendalian dan pengelolaan limbah yang mengandung bahan-bahan yang membahayakan lingkungan dan kesehatan manusia. Tujuannya adalah untuk mencegah pencemaran lingkungan dan memastikan bahwa limbah tersebut dikelola dengan aman dan tepat agar tidak mempengaruhi lingkungan dan kesehatan manusia. Hal ini meliputi pengumpulan, transportasi, pengolahan, dan pembuangan limbah B3 yang aman serta memenuhi standar lingkungan dan kesehatan.

 

PT Sasa Inti akan terus berusaha melakukan pengolahan lingkungan dan limbah B3 dengan baik dan tepat agar tidak membahayakan lingkungan dan kesehatan masyarakat. Ini merupakan tanggung jawab sosial perusahaan untuk menjaga kebersihan lingkungan dan kesehatan masyarakat.

 

 

 

facebook twitter whatsapp linkedin
Sasa Store Tokopedia Bukalapak Shopee WhatsApp