TUMIS PARIA

30
Melihat
resep tumis pare ala sasa 15 min
7
Menyukai
11
Membagikan
3
Menyimpan
 

BAHAN-BAHAN:

  • 1 Buah Paria ukuran 250 Gr
  • 3 Siung Bawang Merah
  • 2 Siung Bawang Putih
  • 2 Buah Cabai Merah Keriting
  • 3 Buah Cabai Caplak
  • 2 Lembar Daun Salam
  • 1 Buah Tomat
  • Sasa Msg
  • Garam
  • 1 Sdm Saus Tiram
  • Gula
  • Air Masak

CARA MEMBUAT:

  1. Rajang Paria sesuai selera, remas dengan garam diamkan 15 Menit, fungsinya untuk mengurangi rasa pahit pada paria.
  2. Tumis Bawang merah,putih,cabai,daun salam sampai harum.
  3. Masukkan Paria yang sudah dibilas bersih,tambahkan saus tiram,sasa msg,gula,garam,air, sesuai selera.
  4. Masukkan irisan tomat, koreksi rasa.
  5. Setelah air Mendidih dan matang dapat disajikan.
 
facebook twitter whatsapp linkedin
Sasa Store Tokopedia Bukalapak Shopee WhatsApp