Penghargaan

Ikut Mencerdaskan Bangsa Melalui SASA Peduli Pendidikan

PT. Sasa Inti – Gending Probolinggo pada tanggal 28 Februari 2024 mendapatkan Penganugerahan Radar Bromo Award atas pencapainnya dalam program CSR Sasa Peduli Pendidikan dan Improvement. Program ini merupakan bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) ; Sasa Sustainability Framework Pilar Sosial Care. Melalui Sosial Care, PT. Sasa Inti membantu pembangunan Gedung Sekolah seluas 6 x 12 meter untuk TK dan PAUD Among Putra di Desa Gending Kabupaten Probolinggo. Dalam Proses pembangunannya PT. Sasa Inti merangkul Masyarakat dan berkolaborasi dengan NGO Happy Heart Indonesia (HHI). Sasa Peduli Pendidikan ini bertujuan untuk menjalin relasi dengan stakeholder eksternal terdekat dengan menyediakan fasilitas pendidikan, juga merupakan bentuk komitmen PT. Sasa Inti pada pemerintah dalam mencerdaskan anak bangsa sejak usia dini. Tidak hanya dalam bentuk bangunan fisik, namun juga eduaksi tentang gizi seperti pencegahan stunting dan sanitasi kepada orang tua murid dan guru TK/PAUD di Desa Gending.

facebook twitter whatsapp linkedin
Sasa Store Tokopedia Bukalapak Shopee WhatsApp