HALAMAN SEBELUMNYA

Kue Talom Ambon

28
Melihat
0
Membagikan
0
Menyimpan
 

Kue Tradisional menjadi salah satu makanan yang masih sering dijumpai dan menjadi pilihan menu untuk acara besar, maupun sekedar kumpul keluarga atau snack di sore hari. Kue Talam adalah salah satu kue tradisional khas Betawi yang identik dengan rasa manis.

Untuk memberikan cita rasa yang berbeda, Ibu dapat mencoba resep Kue Talam Ambon dengan kreasi Abon dan cabe, menghasilkan paduan rasa gurih yang nikmat di sore hari. Cocok dipadukan dengan secangkir kopi ataupun teh hangat.

 

BAHAN-BAHAN:

  • 170 gr tepung beras
  • 50 gr tapioka
  • 2 lembar daun pandan
  • 500 ml santan (200 ml Santan Sasa + 300 ml Air)
  • 1/4 sdt penyedap rasa Sasa
  • 2 sdt gula pasir
  • 1/4 sdt garam

 

Pelengkap

  • 100 gr abon
  • 3 batang seledri, ambil daunnya
  • 3 buah cabe keriting, iris serong

CARA MEMBUAT:

  1. Mix santan, gula, garam, penyedap rasa Sasa dan daun pandan.
  2. Masak hingga mendidih, diamkan hingga hangat
  3. Mix tepung, lalu masukkan santan yang sudah hangat
  4. Aduk rata, saring
  5. Siapkan cetakan yang sudah dioles minyak
  6. Tuang adonan ke cetakan hingga 3/4 penuh
  7. Kukus kurang lebih 15 menit
  8. Angkat dan dinginkan
  9. Keluarkan dari cetakan, lalu tambahkan abon, seledri dan cabe di atas adonan.
  10. Siap dinikmati
 
facebook twitter whatsapp linkedin
Sasa Store Tokopedia Bukalapak Shopee WhatsApp