Tips
& Trik
22/09/2023

Resep Nasi Hainan Ayam Rice Cooker Enak, Mudah dan Tanpa Ribet

resep nasi hainan rice cooker

Sasa Genks, siapa yang disini suka makan nasi hainan? Ternyata kamu bisa buat nasi hainan sendiri di rumah loh. Pastinya hanya membutuhkan rice cooker dan bahan-bahan nasi hainannya. Mudah kan? Sebelum mencoba resep nasi hainan ayam rice cooker, yuk kita ulas dulu tentang nasi hainan itu sendiri. Nasi hainan ayam adalah hidangan khas Tionghoa yang terdiri dari nasi yang dihasilkan dari memasak beras dengan kaldu ayam yang kaya rasa. Potongan daging ayam yang lezat juga ditambahkan untuk melengkapi hidangan ini.

Kamu bisa membuat menggunakan rice cooker untuk memasak nasi hainan ayam. Selain rice cooker akan memastikan nasi matang sempurna dan tidak lengket, Sasa Genks tidak perlu khawatir tentang risiko nasi terlalu keras atau terlalu lembek. Hal itu karena rice cooker akan mengatur sendiri suhu dan waktu memasak. Tidak hanya itu, menggunakan rice cooker bisa sangat praktis. Jadi Sasa Genks tidak perlu mengawasi nasi saat dimasak seperti ketika kamu menggunakan kompor. Kamu hanya perlu menekan tombol yang tepat dan bisa melakukan tugas-tugas lainnya sambil menunggu nasi matang. Jadi, jika Sasa Genks sibuk atau tidak ingin repot, memasak nasi hainan ayam dengan rice cooker bisa menjadi pilihan yang tepat. Sangat mudah bukan? Simak cara membuat nasi hainan ayam rice cooker di bawah ini.

 

Resep Nasi Hainan Ayam Rice Cooker yang Lezat

 

Berikut ini adalah resep nasi hainan ayam ayam yang bisa Sasa Genks buat di rumah. Hanya dengan rice cooker, kamu bisa menciptakan masakan lezat yang bisa dimakan bersama keluarga ataupun dijadikan sebagai menu bekal makan siang. Simak resep nasi hainan di bawah ini:

Bahan Nasi Hainan Ayam

  • 1 kg beras
  • 500 g daging ayam, potong menjadi bagian kecil
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 ruas jahe, cincang halus
  • 2 sdm minyak wijen
  • 1/2 sdm kecap asin
  • 1/2 sdt Sasa Bumbu Ekstra Daging Ayam
  • 5 gelas air

Berikut adalah langkah-langkah untuk membuat nasi hainan ayam yang lezat dengan rice cooker:

  1. Cuci beras dengan air hingga bersih. Tiriskan dan diamkan selama 10 menit.
  2. Taruh beras dalam rice cooker. Tambahkan air dan masak dengan mode cook.
  3. Panaskan minyak wijen dalam wajan dan tumis bawang putih dan jahe hingga harum.
  4. Tambahkan daging ayam dan aduk hingga berubah warna.
  5. Tambahkan kecap asin dan Sasa Bumbu Ekstra Daging Ayam. Aduk rata dan diamkan selama 5 menit.
  6. Tambahkan campuran ayam ke dalam rice cooker ketika beras hampir matang. Aduk rata dan masak hingga matang.

 

Tips dan Trik Memasak Nasi Hainan Ayam Rice Cooker

 

Memasak nasi hainan ayam dengan rice cooker tidak sulit, tetapi ada beberapa tips dan trik yang dapat membantu Sasa Genks menghasilkan hidangan yang lebih enak dan lezat. Berikut adalah beberapa tips dan trik untuk memasak nasi hainan ayam dengan rice cooker:

  1. Gunakan beras yang bagus dan berkualitas untuk hasil yang lebih baik.
  2. Gunakan Sasa Kaldu Ayam yang benar-benar lezat dengan memasak ayam bersama rempah-rempah dan bawang putih. Masakan dijamin lezat dengan aroma yang menggugah selera.
  3. Jangan terlalu sering membuka tutup rice cooker karena ini dapat mempengaruhi suhu dan waktu memasak.
  4. Berikan waktu istirahat setelah proses memasak selama kurang lebih 10-15 menit sebelum dibuka untuk memastikan nasi hainan ayam matang sempurna.
  5. Tambahkan bawang goreng, irisan mentimun, atau saus sambal untuk memberikan rasa dan tampilan yang lebih menarik pada hidangan.

 

Variasi Resep Nasi Hainan Ayam Rice Cooker

 

Jika Sasa Genks ingin mencoba variasi dari resep nasi hainan ayam rice cooker yang klasik, kamu juga dapat menambahkan berbagai bahan dan bumbu untuk menciptakan cita rasa yang berbeda. Berikut adalah beberapa ide untuk variasi resep nasi hainan ayam rice cooker yang dapat Sasa Genks coba:

  1. Tambahkan irisan wortel dan kacang polong ke dalam nasi saat memasak untuk menambahkan rasa dan warna yang berbeda.
  2. Campurkan Sasa Saus Tomat atau Sasa Saus Sambal pada saat menghidangkan nasi untuk memberi cita rasa yang lebih pedas dan asam.
  3. Ganti potongan ayam dengan udang atau sapi untuk variasi rasa yang lebih beragam.
  4. Tambahkan bawang bombay cincang dan paprika ke dalam nasi saat memasak untuk menambahkan rasa dan aroma yang berbeda.

 

Dengan mencoba variasi resep nasi hainan ayam rice cooker ini, Sasa Genks bisa menemukan variasi hidangan yang sama-sama enak dan mudah untuk diikuti. Jangan lupa untuk menyesuaikan rasa sesuai dengan preferensi masing-masing. Temukan tips and trik memasak lainnya hanya di Sasa Melezatkan. Selamat mencoba!

facebook twitter whatsapp linkedin
Sasa Store Tokopedia Bukalapak Shopee WhatsApp