HALAMAN SEBELUMNYA

Kimchi Jjigae

24
Melihat
0
Membagikan
0
Menyimpan
 

BAHAN-BAHAN:

Bahan Homade Kimchi:

  • 1 kg sawi putih
  • 70 gr garam
  • 70 gr lobak, potongan tipis memanjang
  • 2.btg daun bawang, potong
  • 2 sdm biji wijen sangrai

 

Bahan Baluran:

  • 2 sdt Sasa MSG
  • 20 gr kecap ikan
  • 50 gr bawang putih
  • 20 gr jahe bakar
  • 30 gr cabai bubuk
  • 200 gr bawang bombay
  • 80 ml air
  • 30 gr gula pasir
  • 10 gr minyak wijen

 

Bahan Kimchi Jjigae:

  • 350 g homemade kimchi, potong-potong
  • 3 bh tahu putih, iris persegi
  • 3 btg daun bawang, iris tipis
  • 150 gt bawang bombay, iris tipis
  • 250 gr daging sapi perut, sliced
  • 1 btr telur
  • 1 sdm minyak

 

Bahan Bumbu Kuah:

CARA MEMBUAT:

Cara Membuat Homade Kimchi

  1. Potong sawi putih sesuai selera dan bersihkan. Lalu, baluri dengan garam dan rendam di air, hingga setinggi sawi, dan diamkan selama 2 jam. Boleh ditumpuk piring agar seluruh saw terendam.
  2. Siapkan bumbu baluran. Potong-potong bawang bombay dan bawang putih. Lalu bakar jahenya.
  3. Kemudian, blender semua bahan baluran.
  4. Angkat dan cuci sawi lagi dengan air matang. Tiriskan.
  5. Pindahkan ke mangkok besar sawi g sudah dicuci, tambahkan daun bawang, lobak, dan aduk bersama baluran hingga rata. Tambahkan biji wijen, kemudian simpan di wadah kedap udara selama 24 jam di suhu ruangan, hindari matahari. Setclah itu, istirahatkan di chiller selama 2-3 hari.
  6. Kimchi siap dinikmati.

 

Cara Membuat Kimchi Jjigae

  1. Tumis daging sapi dengan minyak di panci hingga kecokelatan.
  2. Di panci yang sama masukkan semua bahan sayuran lain, kecuali tahu.
  3. Tambahkan air dan semua bumbu kuah.
  4. Didihkan selama 10 menit dan masukkan telur g sudah dikocok lepas (dikocok asal kuning dan putih tercampur).
  5. Kemudian, masukkan tahu dan masak kembali selama 5 menit.
  6. Kimchi-jigae siap disajikan.
 
facebook twitter whatsapp linkedin
Sasa Store Tokopedia Bukalapak Shopee WhatsApp